Cyberinvestigasi.com, Kota Serang – Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD 2023 Kelurahan Banten, Kecamatan Kasemen Kota Serang bertempat di Gedung Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Karangantu.
Kamis, (19/1/2023).
Dalam Forum Musrenbang Kelurahan Banten tersebut telah dihadiri oleh Camat Kasemen, yang diwakili oleh Sekmat Kasemen Rohmatullah, perwakilan dari pihak BPKAD, Dinas Perkim Kota Serang, Dinas Bapeda, Serta Lurah Banten, H. Zisbullah, SKM, M Si, dan para Staf.
Seperti diketahui juga bahwa tampak hadir tokoh agama, tokoh masyarakat, Ketua RT/RW, kader Posyandu, Kapolsek beserta personil, Kepala Puskesmas Kasemen, Babinsa, juga Kepala Pelabuhan Perikanan Nusantara, serta kepala KUA Kasemen, dan tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan acara Kasubid Perencanaan Pembangunan SDA Bappeda Kota Serang Ari Suarni, yang mana dirinya mengatakan
“Selaku pihak yang mewakili Pemerintah Kota Serang di Kedinasan sudah berdiskusi dengan seluruh perwakilan RW di Kelurahan banten, dan sekaligus sudah menghasilkan 10 point usulan prioritas, beber Ari.
Juga dikatakan Kepala Pelabuhan Perikanan Nusantara PPN Karangantu Kelurahan Banten Kecamatan Kasemen Kota Serang, Panlik Purman Tangkubolon S.Pi.M..Si, menyampaikan kepada masyarakat agar segenap warga masyarakat yang khususnya ada di kelurahan banten kecamatan kasemen agar bersama sama membangun kelestarian tanaman tanaman yang ada di wilayah Pelabuhan Perikanan Nusantara dan juga menjaga kebersihan.
Tak lepas dari itu, Kepala Kelurahan Banten Iip Hizbulloh, SKM.M.Si kepada wartawan cyberinvestigasi.com mengatakan terkait kegiatan Musrenbang yang dilaksanakan adalah kegiatan musyawarah tahunan untuk menyampaikan atau mengusulkan berbagai program kegiatan pembangunan di tingkat kelurahan.
“Dan semua tidak terlepas hasil sosialisasi yang sudah dilakukan oleh para kader maupun para ketua RT/RW, khususnya yang ada di Kelurahan Banten yang akan di realisasikan tahun berikutnya, yaitu tahun 2024, papar Lurah, seraya menambahkan
“Untuk itu melalui Musrenbang tingkat kelurahan ini, saya mengajak khususnya kepada para ketua RT/RW agar mengusulkan apa yang menjadi usulan prioritas”,
Tentunya usulan di skala prioritas seperti halnya persampahan maupun pembangunan infrastruktur baik fisik maupun non fisik yang sifatnya urgent.
“Silahkan usulkan sesuai arahan, yaitu maximal 10 usulan prioritas.
Dan alhamdulilah dari semua usulan sudah kami input untuk di teruskan ke Musrenbang tingkat kecamatan hingga ke tingkat Kota Serang,” pungkas Lurah Banten iip Hizbulloh.
Sementara Sekretaris camat Kasemen H.Rahmatullah, mengatakan
“Kami dari kecamatan memfasiliasi apa yang menjadi usulan ataupun kebutuhan masyarakat melalui RT/RW, tentunya bukan hanya pembangunan infrastruktur saja, namun sosial, pendidikan, kesehatan dan ekonomi termasuk persampahan itu juga perlu di perhatikan, beber Sekmat.
Adapun Musrenbang di tahun 2023 RKPD tahun 2024 ini kita juga sudah hadirkan beberapa narasumber dari OPD Kota Serang.
“Seperti Dinas Bappeda, Dinas Perkim dan Dinas Lingkungan Hidup serta OPD lainnya.
“Namun semua usulan yang disampaikan melalui ketua RT/RW kami batasi, yaitu maximal 10 program usulan perioritas saja.
Masih lanjut sekretaris camat Kasemen terkait sampah,
“Saya berpesan kepada para ketua RT/RW agar selalu membuang sampah pada tempatnya, apalagi menjelang musim pancaroba saat ini agar jangan buang sampah di sungai dan jangan buang sembarangan, selalu berkoordinasi langsung dengan dinas lingkungan hidup bila perlu di koordinir oleh ketua RT/RW agar persampahan tersebut di buang di satu titik agar tertata rapih, sehingga lingkungan menjadi bersih dan nyaman.
Dan kami juga menghimbau untuk membayar pajak sebelum jatuh tempo setiap tahunnya,” tutup H.Rahmatullah, diakhir penyampaian.
Selebihnya dikegiatan forum berlangsung juga telah disampaikan beberapa materi oleh Narasumber dari OPD Kota Serang diantaranya :
Pihak Bappeda, BPKAD Kota Serang, Perkim serta pihak Dinas lainnya.
*Puskominfo Indonesia*
Cyber_Red
Sri