Kanit Binmas Polres Lebak Hadiri Rapat Penyampaian LPPdes Tahun 2021 di Aula Kecamatan Bojongmanik

banner 468x60

Cyberinvestigasi.com, Lebak – Kanit bimas Polres Lebak Iptu Usep Ganda Miharja, Hadiri Undangan Penyampaian Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LPPdes) tahun Anggaran 2021 Se-kecamatan Bojongmanik yang bertempat di Aula Kecamatan Bojongmanik Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Selasa (29/03/2022).

Kegiatan Rapat tersebut Di buka oleh Camat Bojongmanik yang di dampingi Sekmat Bojongmanik beserta jajaran Staf kecamatan, Kanit bimas Polsek Bojongmanik Iptu Usep ganda Miharja, Danramil Bojongmanik, Kepala Desa se-kecamatan Bojongmanik, Sekdes Se-kecamatan Bojongmanik, serta seluruh Ketua Bpd se-kecamatan Bojongmanik,

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, S.I.K. MH melalui Kapolsek Bojongmanik AKP Saepul Bahri, telah menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung serta siap bekerjasama, membantu dan mengamankan program-program pembangunan di wilayah Kecamatan Bojongmanik.

“Kita harus terus aktif menghadiri setiap kegiatan masyarakat maupun institusi pemerintah di wilayah, sehingga dapat mengetahui setiap perkembangan yang terjadi dan dapat diantisipasi terjadinya masalah,”katanya.

Dikesempatan yang sama, juga dikatakan Kanit binmas telah memberikan imbauan Kamtibmas kepada peserta rapat, diharapkan dukungan semua pihak untuk peduli dan mendukung upaya pemerintah dalam menekan penyebaran virus Omicron di wilayah Kabupaten Lebak khususnya Kecamatan Bojongmanik, dengan lebih disiplin Patuhi Prokes.

Iptu Usep ganda Miharja, juga menegaskan kepada Forkompincam kecamatan Bojongmanik untuk terus meningkatkan sinergitas dengan semua elemen pemerintah dan masyarakat dalam mendukung program pemerintah, terlebih lagi sosialisasi prokes kepada masyarakat dengan humanis.

“Tidak lupa juga, saya ucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat”,
Tingkatkan sinergitas dengan semua elemen pemerintah dan masyarakat untuk mendukung program pemerintah dalam menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 Khsusnya kecamatan Bojongmanik, dan terus sosialisasikan prokes kepada masyarakat dengan mengedepankan sisi humanis,”tutupnya.

*Puskominfo Indonesia*

Cyber-Red
Supriyadi

banner 300x250

Related posts

banner 468x60